Bjorka Kembali Mengudara di Twitter, Dia Pakai Akun Ini

- Senin, 12 September 2022 | 13:25 WIB
Dalam satu unggahan di akun Twitter-nya (sebelum "dimatikan"), Bjorka hanya menyebutkan bahwa dirinya mempunyai seorang teman Indonesia yang baik di Warsawa. (Tangkapan layar Twitter)
Dalam satu unggahan di akun Twitter-nya (sebelum "dimatikan"), Bjorka hanya menyebutkan bahwa dirinya mempunyai seorang teman Indonesia yang baik di Warsawa. (Tangkapan layar Twitter)

TangerangRaya.id - Setelah akunnya, Bjorka @bjorkanism, sempat ditangguhkan oleh Twitter, peretas atau hacker bernama Bjorka kembali mengudara di jagad Twitter.

Kali ini dia menggunakan akun Bjorka @bjorxanism.

Hari Senin (12/9/2022), pukul 10.11 WIB, dia mencuitkan tweet, "hi again everyone. let's make a noise again today."

Baca Juga: Hal Ini yang Bikin Irjen Ferdy Sambo Jadi Dalang Pembunuhan Brigadir J

Sontak tweet Bjorka kembali menjadi trending di jagad Twitter tanah air pada Senin (12/9/2022).

Kembali mengudara di Twitter, Bjorka menggunakan akun Bjorka @bjorxanism.
Kembali mengudara di Twitter, Bjorka menggunakan akun Bjorka @bjorxanism. (Tangkapan layar Twitter)

Hacker Bjorka menjadi viral di media sosial sebab dia menyampaikan informasi berkategori rahasia terkait para pejabat pemerintah.

Sebelumnya, lewat akun Bjorka @bjorkanism di Twitter, sang hacker membeberkan dokumen rahasia Badan Intelijen Negara (BIN) yang ditujukan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Baca Juga: Kalah di Pengadilan, Pemilik MS Glow Pertanyakan Hukum di Indonesia

Bjorka membeberkan identitas, nomor handphone, dan alamat seorang jenderal TNI Angkatan Darat yang ditudingnya sebagai dalang pembunuhan aktivis hak asasi manusia (HAM) Munir Said Talib.

Ia membuka identitas, alamat, hingga nomor handphone dari Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny Gerard Plate, Menteri BUMN Erick Thohir, Ketua DPR RI Puan Maharani, serta penggiat media sosial Denny Siregar.

Bahkan dia mengancam bakal membuka database MyPertamina sebagai bentuk dukungannya terhadap orang-orang yang melakukan aksi protes dan demonstrasi terhadap keputusan Pemerintah Indonesia yang menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) belum lama ini.

Baca Juga: Brigadir J Trending di Twitter, Warganet Harap Polri Ungkap Kebenaran Kasusnya

Dalam satu unggahan di akun Twitter-nya (sebelum "dimatikan"), dia hanya menyebutkan bahwa dirinya mempunyai seorang teman Indonesia yang baik di Warsawa.

Halaman:

Editor: Josep Lopiwudhi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Kini Lebih Banyak Hoaks Disebarkan Audio Visual

Jumat, 3 Maret 2023 | 19:32 WIB

Natal yang Relevan

Kamis, 22 Desember 2022 | 18:42 WIB

Natal dan Kesalehan Sosial

Kamis, 8 Desember 2022 | 18:51 WIB

Bjorka Kembali Mengudara di Twitter, Dia Pakai Akun Ini

Senin, 12 September 2022 | 13:25 WIB

Bjorka yang Bikin Heboh Indonesia

Minggu, 11 September 2022 | 16:45 WIB

Nama Yunus Pasau Jadi Viral, Ini Penyebabnya

Sabtu, 3 September 2022 | 18:44 WIB
X